LIDIK NEWS.COM | FLOTIM – Pertemuan Anggota Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXII Dim 1624/Flotim Koorcab 161 PD IX/Udayana yang di pimpin oleh Ketua Persit KCK Cabang XXII Dim 1624/Flotim Wiwin Imanda Setyawan S. E, bersama anggota Persit KCK Cabang XXII Dim 1624/Flotim,Pukul 09.20 Wita yang Bertempat di Makodim 1624/Flottim, Kamis (07/10/21).
Dalam acara ini Hadir dalam kegiatan tersebut ,Ibu Pengurus Persit KCK Cabang XXII Dim 1624/Flotim ,Ibu-ibu Persit Kodim 1624/Flotim.Dengan susunan acara terlampir yang berjalan sesuai rencana.
Dalam Pengarahan Ketua Cabang XXII Kodim 1624/Flotim Wiwin Imanda Setyawan S. E, ” Marilah kita panjatkan puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Kuasa karena pagi hari ini dalam suasana yang seperti ini kita bisa berkumpul untuk mengikuti kegiatan pertemuan Anggota Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXII Dim 1624/Flotim.
Dan saya mengucapkan terima kasih kepada ibu-ibu yang sudah hadir, dan bersedia ikut ke tempat dimana suami bertugas ini sesuatu pengorbanan yang sangat luar biasa, saya berikan apresiasi yang sangat dalam terhadap ibu-ibu semua.
Ini sudah menjadi komitmen. Kenapa? bersedia menjadi persit, Karena suami perlu dorongan dan motivasi doa dari ibu-ibu Persit, Karena tanpa itu bapak bapaknya tidak bisa berpikir panjang dan kurang motivasi.
” Ibu-ibu KTA dan KPI agar segera di urus, supaya kedepannya lebih mudah dalam pengurusan administrasi dan kesejahteraan keluarga dalam kesehatan pada saat keluarga ada yang sakit sehingga tidak bingung dalam pengurusannya “
Menariknya pada kesempatan baik ini selain menggelar acara pertemuan anggota Persit Kartika Chandra Kirana,Ketua Persit yang bersama anggotanya disaat yang bersamaan juga menggelar Doorprize untuk merangkul kebersamaan pada kegiatan tersebut.
Hingga Pukul 11.00 Wita, Pertemuan Anggota Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXII Dim 1624/Flotim Koorcab 161 PD IX/Udayana. Selesai dalam keadaan tertib dan lancar.