LIDIK NEWS. COM | LEMBATA – Sungguh asyik dan menarik kali ini leting 19 DTT-SMDE menyita perhatian publik Lembata, sebab dalam dalam rangka memperingati hari jadinya yang ke 24 Tim menggelar kegiatan aksi peduli kasih dengan membagikan bantuan sosial. Bantuan sosial ini diberikan kepada salah satu perempuan tua atau lanjut usia di Kelurahan Lewoleba Tengah Kecamatan Nubatukan Kabupaten Lembata. Selasa (31/12/2024)
Ya, dia adalah Tresia Pali Lolon warga Kelurahan Lewoleba Tengah tepat di pukul 16.30 di sambangi oleh para polisi muda yang berkarir baik dengan membagikan paket Bantuan Sosial di rumahnya pada tanggal 30 Desember 2024 petang.
Tresia kepada media ini mengakui sangat bangga dan senang bisa mendapatkan kado Natal dan Tahun baru dari para anggota polisi polres Lembata leting 19 DTT-SMDE.
Tak hanya itu, ia juga mendoakan agar anak muda dari leting 19 DTT-SMDE yang telah berkiprah dalam dunia kepolisian di wilayah NTT terkhusus di Kabupaten Lembata mendapatkan keselamatan, panjang umur dan tetap eksistensi dalam memberikan pelayanan publik kepada masyarakat dalam menegakkan hukum.
Kesempatan baik itu, Tresia selain melantunkan doa kepada leting 19 ia juga mengucapkan Selamat ulang tahun yang ke -24 DTT-SMDE semoga semakin jaya dan kompak selalu dalam menjalankan fungsi dan tugasnya, Tuhan Memberkati.
Sementara itu secara terpisah, Ajun Komisaris Polisi (AKP) Donatus Sare Kasat Reskrim polres Lembata yang juga merupakan putra berdarah Kota Pancasila Kabupaten Ende dari leting 19 DTT-SMDE mewakili Tim mengatakan, Kegiatan ini terlaksana pada Senin, 30 Desember 2024 pukul.16.30 wita bertempat di rumah Mama Tresia pali lolon komplek Gua maria Kelurahan Lewoleba Tengah Kecamatan Nubatukan Kabupaten Lembata.
Kata Donatus Sare, kami bersama Tim menyerahkan paket Bansos dalam rangka memperingati HUT DTT-SMDE leting 19.
Menurutnya, ini merupakan bentuk intervensi yang diberikan oleh pemerintah, lembaga, atau individu untuk mendukung individu atau kelompok masyarakat yang kurang mampu, rentan, atau terdampak oleh situasi tertentu.
Lanjut Donatus Sare, aksi ini memiliki tujuan utama untuk mengurangi kemiskinan, meningkatkan kesejahteraan dan menyediakan perlindungan sosial bagi mereka yang membutuhkan.
“Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka ulang tahun yang ke 24 leting 19 yang bertugas di polres lembata ,kegiatan ini juga bertujuan untuk menjalin silaturahmi dan tali kasih kepada masyarakat yang membutuhkan, “urai Kasat Reskrim Polres Lembata. ***