Lidik News.Com | Lewoleba –
Babinsa Koramil 01/Larantuka Prada Adrianus Bapa Liwun melaksanakan pendampingan serta pengamanan penyaluran BLT DD Tahap I kepada warga terdampak Covid-19, bertempat di Aula Desa Sinar Hadigala, Kecamatan Tanjung Bunga Kabupaten Flotim, Pada Kamis (11/03/2021).
Hadir dalam kegiatan tersebut antara lain Kepala desa Sinar Hadigala, Babinsa desa Sinar Hadilaga Prada Adrianus Bapa Liwun, Perangkat desa Sinar Hadigala dan para penerima bantuan langsung tunai(BLT DD) Tahap I.
Penyaluran BLT DD Tahap I Bulan Januari 2021 merupakan Perpanjangan dengan nominal masing-masing penerima sebesar Rp.300.000,-(Tiga ratus ribu rupiah) adapun data Jumlah penerima Dana BLT DD Tahap I Bulan Januari untuk Desa Sinar Hadigala. adalah 21 KK, PKH (300 000) Jumlah KK. 31.
Dari pantauannya, dalam pembagian BLT tersebut hingga saat ini, pihaknya memastikan situasi masih aman dan tidak ada kendala. “Alhamdulillah pembagian BLT berjalan lancar tanpa ada kendala apapun,” ujar Prada Adrianus
Dikatakannya, tugas Babinsa hanya mengawal agar tidak ada kericuhan atau penumpukan massa saat pembagian BLT DD. Kita bertugas mengawasi dan mengamankan agar situasi dan kondisi selama pembagian BLT berlangsung kondusif.
Ia menambahkan, dalam pembagian BLT-DD sendiri tetap menjalankan protokol kesehatan untuk mencegah penularan Covid-19.
Penerimaan diberikan secara Tunai oleh Petugas dari desa dengan memberikan undangan dari desa untuk jadwal realisasi Dana BLT DD Tahap I Bulan Januari Dan tetap menggunakan standar Protokol Pencegahan Covid-19 untuk menghindari kerumunan warga.
Di kesempatan terpisah Danramil 01/Larantuka, Kapten Inf Paulus Ibi Weking selalu mengingatkan kepada seluruh Babinsanya untuk memonitoring melaksanakan pendampingan kegiatan yang ada di wilayah binaannya termasuk penyaluran pembagian bantuan langsung tunai (BLT) dana desa tahap I sebagai wujud kepedulian terhadap masyarakat binaannya.(Pendim Flotim.)